Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor - Review Menu, Fasilitas & Lokasi

Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor - Review Menu, Fasilitas & Lokasi - Bogor memang terkenal memiliki tempat kuliner berupa coffee shop yang instagramable. Nah kali ini idnTraveling.com ingin mengulas salah coffee shop di Bogor yang menarik untuk dikunjungi. Tempat ini bernama Kopi Nako Rumah Sangrai, sebuah tempat nongkrong istimewa yang cocok buat Quality Time bersama teman, kerabat dan keluarga tercinta.

Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor - Review Menu, Fasilitas & Lokasi
Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor - Review Menu, Fasilitas & Lokasi

Hadirnya Kopi Nako Rumah Sangrai kini menambah spot nongkrong di Bogor yang wajib kalian kunjungi. Tempat ini menyuguhkan sebuah cafe yang mengusung konsep modern dengan desain bangunan yang instagramable.

Daya Tarik Kopi Nako Rumah Sangrai

Kopi Nako Rumah Sangrai merupakan salah satu objek wisata kuliner di Bogor yang baru viral diberbagai media sosial. Cafe ini memang tergolong masih sangat baru, karena baru dibuka pada akhir bulan Desember 2020 lalu.

Coffee Shop Instagramable di Bogor ini mengusung konsep cafe modern. Cafe ini cukup nyaman, luas, memiliki 2 area, indoor dan outdoor. Untuk indoornya memiliki desain yang keren dengan 2 lantai, didalamnya terdapat banyak tempat duduk. Sedangkan untuk outdoornya, kalian akan menempati area halaman dengan tempat duduknya yang cukup banyak.

Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor Jawa Barat
Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor Jawa Barat

Untuk Menu di Kopi Nako Rumah Sangrai cukup lengkap dan harganya terjangkau bagi semua kalangan. Mulai dari makanan berat, cemilan, snack-snack hingga menu minuman. Untuk Harga Menu di Kopi Nako Rumah Sangrai mulai Rp 7.000 hingga Rp 32.000.

Fasilitas Lengkap

Berikut fasilitas di Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor :

  • Area Parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Akses Wifi
  • Spot-spot Selfie
  • Gazebo
  • Live Music
  • Fasilitas Protokol Kesehatan

Tak hanya fasilitasnya yang lengkap, pelayanan di Tempat Nongkrong Bogor Instagramable ini juga terbilang cukup baik membuat siapapun ingin kembali berkunjung.

Daftar Menu Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor

Berikut Menu dan Harganya di Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor :

Menu Minuman :
  • V60 29k
  • Aeropress 29k
  • Chemex 29k
  • Kalita 29k
  • Nakopresso 23k
  • Chocopresso 25k
  • Es Krim Kopi Nako 18k
  • Air Mineral 10k
  • Es Kopi Nako 23k
  • Es Kopi Sayang 25k
  • Ice Latte 29k
  • Hot Latte 25k
  • Ice Cappucino 29k
  • Hot Cappucino 25k
  • Jamu Merah Jambu 29k
  • Jambu 29k
  • Semangka 29k
Menu Makanan :
  • Daging Slice Saus Kemangi 29k
  • Daging Slice Saus Mercon 29k
  • Daging Slice Saus Sereh 29k
  • Ayam Saus Kemangi 29k
  • Ayam Saus Mercon 29k
  • Telor Dadar 7k
  • Telur Ceplok 7k
  • Telur Orak Arik 7k
  • Pisang Goreng 15k
  • Pisang Bakar 15k
  • Pisang Keju 15k
  • Donat Siram Tiramisu 25k
  • Cireng 15k
  • Roti Bakar Tiramisu Oreo 25k
  • Roti Bkaar Greentea Oreo 25k
  • dan lainnya

NB : Untuk daftar menu diatas merupakan harga sejak pertama cafe dibuka, untuk harga menu terbarunya bisa kunjungi instagram resmi cafe ini.

Lokasi Kopi Nako Rumah Sangrai

Alamat Kopi Nako Rumah Sangrai berada di Jl. Binamarga II, Baranangsiang, Kec. Bogor Tim., Kota Bogor, Jawa Barat 16143. Untuk aksesnya cukup mudah, karena lokasinya tak jauh dari pusat kota Bogor.

Jam Operasional

Mengenai Jam Operasional / Jam Buka, Cafe Kopi Nako Rumah Sangrai dibuka mulai pukul 08.00 hingga 21.30 WIB pada setiap harinya.

Galeri Foto

Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor
Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor

Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor Timur
Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor Timur

Harga Menu Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor
Harga Menu Kopi Nako Rumah Sangrai Bogor

Coffee Shop Instagramable di Bogor
Coffee Shop Instagramable di Bogor

Tempat Nongkrong Instagramable di Bogor
Tempat Nongkrong Instagramable di Bogor

Photo by :

  • @kopinako.rumahsangrai
  • @kikysqf
  • @ryanliem

Demikian informasi terkait Kopi Nako Rumah Sangrai, Coffee Shop Instagramable di Bogor yang menarik untuk dikunjungi. Semoga bermanfaat dan semoga idnTraveling.com bisa terus memberikan informasi seputar wisata dan kuliner di Indonesia. Terima kasih...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel